Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Uji Normalitas Residual dengan Eviews

Cara Mudah Melakukan Test Normalitas Data Pakai Eviews

Pengujian normalitas data dimaksudkan untuk menguji apakah variabel pengganggu atau residual mempunyai distribusi normal. Uji t dan F mengasumsikan nilai residual mengikuti distribusi normal.

Jika asumsi ini tidak terpenuhi maka hasil uji statistik menjadi tidak valid khususnya untuk ukuran sampel kecil. Terdapat dua cara mendeteksi apakah residual memiliki distribusi normal atau tidak yaitu dengan analisa grafik dan uji statistik. Analisis grafik merupakan cara termudah tetapi bisa menyesatkan khususnya untuk jumlah sampel yang kecil (Ghozali,2013:165).

Pengujian normalitas residual yang banyak di gunakan adalah uji Jarque-Bera (JB). Uji JB adalah untuk uji normalitas untuk sampel besar (asymtotic). Uji JB dapat dilakukan dengan mudah dalam program Eviews 8 yang langsung menghitung nilai JB statistik. Dalam program SPSS kita harus melakukan secara manual.Untuk menguji normalitas kita dapat menggunakan contoh data keuangan pada postingan analisis keuangan bagian 1.

Langkah-langkah uji JB sebagai berikut:

  • Pada hasil Regresi Data Panel Fixed Effect Model (FEM) klik View
  • Pilih Residual Diagnostic lalu Histogram-Normality Test:

uji-normalitas-residual-dengan-eviews

  • Tampil hasil uji normalitas seperti ini:

uji-normalitas-residual-dengan-eviews

Baca juga: Uji Asumsi Heteroskedastisitas

Nilai Jarque-Bera (JB statistik) mengikuti distribusi Chi-square dengan 2 df (degree of freedom). Berdasarkan hasil di atas diperoleh nilai JB=0,319335 dan p=0,852427. Nilai JB kita bandingkan dengan Chi-square 2 df pada taraf signifikansi 5%=5,991 menunjukkan nilai JB lebih kecil dari taraf signifikansi demikian pulan nilai p=0,852427 lebih besar dari alpha 0,05 disimpulkan bahwa pernyataan asumsi residual terdistribusi normal terpenuhi.

Terima kasih telah menyimak artikel Uji Normalitas Residual dengan Eviews. Semoga artikel ini memberi manfaat bagi pembaca budiman.